Rabu, 20 November 2019

SAAT TEDUH - "CAUTION"

SAAT TEDUH, KESAKSIAN, RINGKASAN KHOTBAH

11/11/2019
Bacaan : 1 Korintus 10
Rhema :

"CAUTION"

Gambar terkait

"Semuanya ini telah terjadi sebagai contoh bagi kita untuk memperingatkan kita, supaya jangan kita menginginkan hal-hal yang jahat seperti yang telah mereka perbuat, Semuanya ini telah menimpa mereka sebagai contoh dan dituliskan untuk menjadi peringatan bagi kita yang hidup pada waktu, di mana zaman akhir telah tiba."-(1 Korintus 10:6, 11)

Kita tahu bahwa Tuhan memilih bangsa Israel sebagai bangsa pilihan, dan kita tahu ketika mereka keluar dari tanah Mesir dan menuju kepada tanah perjanjian yang seharusnya waktu yang mereka perlukan tidak selama itu, tapi justru karena kesalahan dan dosa dan pelanggaran mereka, mereka mengalami masa penundaan dipadang gurun, dan bahkan tercatat dlam Alkitab bahwa banyak dari orang Israrl yang mati di padang gurun.

Ini adalah suatu pelajaran yang berharga bagi kita yang hidup pada akhir zaman ini (ay. 11), Firman Tuhan selalu digenapi kita percaya itu.

Ini mengajarkan kepada kita agar kita tidak melakukan hal yang sama seperti yang telah dilakukan oleh mereka pada saat itu, agar kita menjauhkan diri dari penyembahan-penyembahan berhala, perzinahan, dan segala hal yang tidak berkenan dimata Tuhan, jangan sampai kita mengalami penundaan seperti bangsa Israel karena perkataan dan tingkah laku kita yang tidak menyenangkan hati Tuhan.

Sebaliknya kita harus belajar bahwa kita harus hidup dalam kekudusan Tuhan, hidup sesuai dengan FirmanNya, sebab Firman Tuhan lah yang akan membawa kita kepada perkenannanNya Tuhan.

Bukan akal budi kita juga bukan karena kebaikan kita, tapi semua itu juga Tuhan perhitungkan dalam hidup kita, jadi hendaklah kita menjadi seperti apa yang Tuhan mau bukan apa yang kita mau atau apa yang orang lain mau, sebab yang menentukan kita akan kemana pada akhirnya hanyalah Tuhan kita Yesus Kristus, bukan diri kita, keluarga, sahabar atau orang-orang disekitar kita.

Oleh sebab itu memang sudah selayaknya bagi kita yang hidup di akhir zaman ini belajar bagaimana kita harus melakukan yang benar dimata Tuhan, belajar dari Firman Tuhan tentang apa yang boleh dan tidak boleh kita lakukan sebab Firman Tuhan adalah Peta yang berharga bagi kita, Ia membawa kita kepada jalan keluar dan tujuan yang benar bagi kita.

Tuhan Yesus selalu baik Amenn

Doa :
"Tuhan Yesus, terimkasih Tuhan karena Kau sungguh baik, terimakasih Tuhan Kau telah memilihku, menyelamatkanku dan mengangkatku dari lumpur dosa, terimakasih Tuhan atas kasihMu, atas AnugerahMu dalam hidupku, sungguh Tuhan tidak bisa aku balas segala kebaikanMu, ajariku untuk menjadi anak yang berkenan selalu di hatiMu, yang membawa kesukaan bagiMu, dan menjadikan Engkau sebagai Fokus utama dalam hidupku, pakailah aku Tuhan untuk menyatakan krmuliaanMu Tuhan, hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus haleluya Aminnnnnn"

Song :
Ku sembah Kau 
Yesus kusembah Kau
Segnap hatiku
Dan kuatanku
Kurindu menyembahMu Yesus.

Perintah :
"Hidup menjadi alat bagi Kemuliaan Tuhan"

Pesan Tuhan :
"Janganlah takut karena Dia Allah Imanuel"

Teladan :
Tuhan Yesus Kristus

TUHAN YESUS MEMBERKATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar