Jumat, 04 Oktober 2019

SAAT TEDUH

11/09/2019
Bacaan : Yohanes 12
Rhema :


"SAVIOR OF THE WORLD"


Hasil gambar untuk YESUS JURU SELAMATKU

"Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku."-(Yohanes 14:6)

Mengucap syukur karena Yesus adalah satu-satunya jalan keselamatan, Dia jalan kebenaran dan hidup bagi semua orang, tidak ada yang lain.

Ditengah Dunia yang semakin jahat dan semakin banyak orang-orang yang menghina Tuhan, bahkan dalam Alkitab mencatat bahwa "Banyak nabi palsu akan muncul dan menyesatkan banyak orang."-(Matius 24:11).

Didalam Yerimia 14:14 dikatakan bahwa apa yang mereka katakan ialah sebuah kebohongan, sebuah tipuan yang direka oleh hati mereka sendiri. Tuhan tidak mengutus mereka, tidak memerintah mereka bahkan Tuhan tidak berfirman kepada mereka.

Jug dikatakan dalam 2 Petrus 2:1b bahwa; "Mereka akan memasukkan pengajaran-pengajaran sesat yang membinasakan, bahkan mereka akan menyangkal Penguasa yang telah menebus mereka dan dengan jalan demikian segera mendatangkan kebinasaan atas diri mereka."-(2 Petrus 2:1b)

Memang tidak mudah untuk membedakan yang mana yang benar dan mana yang tidak, karena sungguh iblis itu licik, tidak heran kalau orang bisa disesatkan, karena tipu daya iblis sungguh sangat licik, dia bisa saja mengatakan sebuah kebohongan adalah suatu kebenaran, namun pada kenyataannya itulh yang akan membawa kita kepada kebinasaan.

Namun Tuhan telah memberikan kita Roh Kudus didalam hati kita, Roh Kudus akan membantu kita, menolong, mengingatkan kepada kita untuk memilah dan memilih mana yang baik dan yang jahat.

Namun untuk itu kita perlu menghidupkan Roh Kudus Itu dalam hati kita, karena jika tidak perlahan apiNya akan padam dan kita tersesat dan binasa dalam kegelapan.

Penting sekali untuk menghidupi Roh yang Tuhan telah berikan kepada kita, supaya apa yang kita kerjakan senantiasa mengarah kepada kebenaran Tuhan dan menyenngkan hati Tuhan. Caranya adalah satu-satunya INTIM dengan Tuhan, itulah caranya agar Api Roh Kudus Itu tetap menyala dalam kita, kita harus menghidupiNya dengan terus ada dalam hadirat Tuhan.

Sebab Firman Tuhan mengatakan : 
"Saudara-saudaraku yang kekasih, janganlah percaya akan setiap roh, tetapi ujilah roh-roh itu, apakah mereka berasal dari Allah; sebab banyak nabi-nabi palsu yang telah muncul dan pergi ke seluruh dunia."-(1 Yohanes 4:1)

Tuhan Yesus yang turun dari Sorga Mulia, datang kebumi, menderita sengsara dan bahkan rela mati di Kayu Salib hanya untuk menebus doaa-dosa kita, supaya kita diselamatkan dan beroleh hidup yang kekal.

Apalagi yang membuat kita tidak yakin kalau Dia adalah satu-satunya Juruselamat dalam kehidupan kita. Sungguh mengucap syukurlah karena kita adalah orang-orang pilihan TUHAN, yang tidak hanya dipilih untuk diselamatkan tetapi untuk menjadi jembatan kasihNya Tuhan kepada orang lain supaya mereka juga beroleh keselamatan. Karena setiap orang layak untuk menerima keselamatan Itu. 


Tuhan Yesus selalu baik Amenn

Doa :
"Tuhan Yesus, aku bersykur selalu karena aku bangga punya Allah yang hidup, terimakasih untuk setiap kasihMu yang Kau berikan padaku seumur hidupku, sungguh Tuhan aku habya berserah padaMu, tidak ada yang lain yang sanggup menggantiknMu. Kau Allah yang besar, ajaib dan Mulia, biarlah kiranya seluruh bumi bertelut lutut dan setiap mulut mengaku bahwa hanya Engkau lah Tuhan dan Juruselamat bagi semua orang. Terimakasih Tuhan Yesus Haleluya Aminnn.."*

Song :
Kupercaya Allah Bapa, kupercaya Sang Putra, Kupercaya Roh KudusMu, Kau Allah Tritunggal, kupercaya kebangkitan ada dalam kita, kupercaya dalam Nama Yesus

Perintah :
TETAP PERCAYA

Pesan Tuhan :
"Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan."-(Amsal 4:23)

Teladan :
Tuhan Yesus Kristus

TUHAN YESUS MEMBERKATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar